Upacara Memperingati Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025

SDN 51 Rite Kota Bima Meriahkan Hardiknas dengan Upacara.
Kota Bima, 2 Mei 2025 – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 51 Rite Kota Bima sukses menggelar upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang unik dan berkesan pada Jumat, 2 Mei 2025. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, upacara kali ini diwarnai dengan penampilan seluruh peserta, baik guru maupun siswa, yang mengenakan pakaian adat Bima. Suasana penuh warna dan kental dengan nuansa budaya lokal ini berhasil menciptakan atmosfer yang meriah dan hikmat.
Upacara dipimpin langsung oleh Ibu Emi Suriani, S.Pd selaku Kepala Sekolah , dengan khidmat membacakan teks amanat. Para siswa SDN 51 Rite tampak bersemangat mengikuti seluruh rangkaian upacara, mulai dari menyanyikan lagu Indonesia Raya hingga pembacaan doa.
yang dalam amanatnya menyampaikan pesan menyentuh tentang keikhlasan dan dedikasi para guru dalam mendidik anak bangsa. Beliau menuturkan betapa pengabdian seorang guru melampaui sekedar rutinitas mengajar, melainkan sebuah panggilan jiwa yang membutuhkan keikhlasan dan kesabaran yang luar biasa..
Para siswa terlihat bangga mengenakan pakaian adat Bima, yang menambah keindahan dan keunikan upacara tersebut. Moment ini diabadikan melalui sesi foto bersama yang penuh keceriaan. SDN 51 Rite berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi sekolah lain untuk lebih aktif melestarikan dan mengenalkan warisan budaya lokal kepada generasi muda. Sukses untuk SDN 51 Rite!